Marmer PRO

Ingin Poles Lantai Rumah? Ini Proses dan Tahapannya

Proses poles lantai rumah, sumber: galaxyindohomecleaning.com

Memiliki lantai rumah yang mewah dan elegan seperti lantai marmer dan granit tentunya, ingin selalu dilihat bersih dan mengkilap. Sehingga melakukan poles lantai menjadi salah satu cara terbaik untuk bisa memberikan tampilan lantai rumah terlihat seperti baru lagi. Karena membersihkan lantai rumah secara biasa akan berbeda hasilnya dengan poles.

Lantai rumah tentunya membutuhkan yang namanya perawatan secara teratur. Terutama pada saat tampilan lantai mulai terlihat adanya penurunan kualitas yang biasanya disebabkan oleh kotoran, debu, dan lain sebagainya yang menempel pada permukaannya. Tidak perlu dilakukan penggantian lantai baru, cukup dengan melakukan perawatan poles lantai rumah akan terlihat seperti baru kembali.

Jika Anda ingin melakukan poles lantai dan belum mengetahui proses dan tahapannya. Wajib untuk mengetahuinya terlebih dahulu. Karena dalam melakukannya tidak dilakukan begitu saja tanpa, mengikuti tahapan dan apa saja yang harus dipersiapkan. Untuk itu Anda bisa menyimak penjelasannya yang akan dibahas pada artikel ini.

Alat dan Bahan Poles Lantai

Perlatan yang digunakan untuk memoles lantai, sumber: pusatmarmergranit.com
Perlatan yang digunakan untuk memoles lantai, sumber: pusatmarmergranit.com

Sebelum melakukan poles lantai rumah hal yang harus dipersiapkan terlebih dahulu adalah alat dan bahan. Tidak terlalu banyak alat dan bahan yang harus Anda persiapkan. Selain itu, mudah ditemui dimana saja baik di supermarket dan marketplace yang telah telah tersedia.

Lalu, alat dan bahan apa saja yang harus dipersiapkan? berikut ini bisa disimak alat dan bahannya yang perlu untuk Anda persiapkan sebelum melakukan poles lantai.

Alat

Untuk alat yang digunakan adalah Mesin Poles Lantai (Polishing Machine). Alat ini memiliki beberapa variasi ukuran yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Jika lantai rumah yang ingin dipoles cukup luas dan lebar ada baiknya memilih ukuran sekitar 17 Inchi. Sehingga akan memudah dalam melakukan pemolesan dan bisa lebih cepat selesai dilakukan.

Selain mesin poles lantai ada juga alat lainnya yang harus dipersiapkan diantaranya:

Bahan

Ada beberapa bahan yang harus dipersiapkan untuk bisa mendapatkan tampilan hasil polesan yang mengkilap/kinclong. Bahan tersebut diantaranya:

Cara Poles Lantai Rumah

Agar tampilan lantai rumah dapat terlihat lebih maksimal hasilnya. Berikut ini bisa diikuti beberapa tahapan untuk melakukan poles lantai yang diantaranya:

1. Melakukan Pengikisan dan Pemasangan Ulang Nat

Pemasangan nat lantai, sumber: realestat.id

Nat adalah bagian pengisi diantara susunan lantai. Untuk fungsinya agar tampilan dari susunan lantai rumah terlihat lebih rapi. Sebelum melakukan proses pemolesan lantai ada baiknya untuk melakukan pengikisan atau pemasangan ulang nat.

Pengikisan dan pemasangan ulang nat tergantung dari kondisinya. Biasanya pada lantai rumah yang baru hanya dirapikan dengan cara dikikis hingga kedalamannya sama dengan susunan nat lantai lainnya. Jika lantai rumah yang sudah lama pemakaiannya biasanya akan dilakukan pemasangan ulang nat.

2. Membersihkan Permukaan Lantai

Sebelum melakukan proses pemolesan menggunakan mesin, bersihkan terlebih dahulu permukaan lantai dari noda dan kotoran yang masih menempel. Untuk membersihkannya bisa menggunakan dua cairan pembersih yaitu, cairan amoniak dan Hidrogen Peroksida.

Usahakan noda dan kotoran pada permukaan lantai benar-benar bersih. Sehingga tampilan lantai setelah dilakukan pemolesan akan terlihat lebih bersih dan mengkilap.

3. Melakukan Grinding Menggunakan Mesin Poles Lantai

Proses grinding lantai, sumber: kumparan.com

Tahap selanjutnya jika sudah membersihkan noda dan kotoran pada permukaan lantai. Selanjutnya penghalusan permukaan lantai menggunakan mesin poles lantai. Bukan hanya untuk menghaluskan permukaan, mesin ini juga bisa mengupas atau mengangkat noda dan kotoran yang masih menempel pada lantai.

Sebelum menggunakan sediakan terlebih dahulu cairan khusus pembersih lantai rumah. Tuangkan secukupnya cairan pembersih pada permukaan lantai yang ingin dipoles terlebih dahulu. Jika sudah bisa dilanjutkan dengan menggunakan bantuan mesin untuk menghaluskan dan membersihkannya.

4. Membersihkan Sisa Cairan Pembersih dengan Air

Setelah selesai melakukan penghalusan dan pembersihan menggunakan mesin poles lantai. Jangan lupa untuk dibasuh atau dibersihkan menggunakan air bersih untuk menghilangkan cairan pembersih, noda, dan kotoran yang menempel pada permukaan lantai.

Lakukan secara merata dengan bertahap pada semua permukaan lantai yang dilakukan pemolesan. Tuangkan air secukupnya dan jangan berlebihan agar tidak membuat permukaan lantai licin. Sehingga bisa dibersihkan dengan mudah dan terhindar dari resiko terjatuh dan lainnya.

5. Finishing (Tahapan Akhir)

Proses finishing untuk mengkilapkan lantai, sumber: content.co.id

Tahapan akhir pada proses poles lantai adalah melakukan finishing untuk memberikan hasil yang maksimal dan sesuai dengan yang diinginkan. Pada tahapan ini akan diberikan cairan coating khusus lantai untuk membuat tampilan permukaan lantai terlihat lebih mengkilap/kinclong.

Sebelum melakukannya lantai terlebih dahulu di lap untuk mengeringkan permukaannya. Jika lantai sudah lantai sudah benar-benar kering maka, selanjutnya bisa menuangkan cairan coating yang sudah disiapkan. Untuk mendapatkan tampilan permukaan lantai yang lebih mengkilap. Bisa menggunakan mesin poles lantai kembali dan dilakukan hingga merata pada seluruh permukaan lantai.

Itulah proses dan tahapan dari poles lantai rumah, gimana? mudah bukan untuk melakukannya. Tahapan ini juga bisa digunakan untuk poles lantai marmer, granit, dan jenis lantai rumah lainnya. Untuk memudahkan pekerjaan dan hasil yang lebih baik, Anda bisa menggunakan jasa poles profesional. Baca artikel tentang pentingnya jasa pasang dan poles lantai profesional untuk dijadikan bahan pertimbangan Anda.

 

Exit mobile version