Manfaat Menggunakan Jasa Pasang Marmer Lantai

Memasang lantai marmer membutuhkan teknik yang berbeda dengan pemasangan lantai pada umumnya. Perlu metode khusus agar marmer yang dipasang kokoh dan awet. Pemasangan lantai marmer yang benar juga akan menciptakan corak khas yang artistik karena ketepatan sambungan pada pola motif masing-masing lembaran marmer. Oleh karena itu, penting sekali menggunakan jasa pasang marmer lantai untuk mencapai hasil yang diinginkan.

 

Teknik Memasang Marmer Lantai

Pemasangan lantai marmer menggunakan metode basah, yaitu dengan memakai campuran air dan semen marmer jenis tertentu sebagai perekat. Tahap-tahap pemasangan marmer lantai adalah sebagai berikut:

  1. Periksa area yang hendak dipasangi marmer. Pastikan permukaannya dalam kondisi kering, rata, dan bersih dari segala jenis material.
  2. Buat pola pemasangan dengan memperhatikan corak danFoto jasa pasang marmer lantai warna marmer yang bervariasi. Untuk memastikan pola lantai nantinya seimbang dan tidak condong ke satu sisi, cari titik tengah pola.
  3. Siapkan marmer dengan terlebih dulu memastikan marmer dalam kondisi baik dan bebas dari cacat seperti retak. Memasang marmer yang retak beresiko cepat pecah setelah selesai dipasang. Gunakan pemotong marmer yang sesuai.
  4. Ratakan adukan perekat pada area pemasangan dan pada bagian belakang marmer kemudian pasang marmer dengan hati-hati. Pukul-pukul dengan palu karet untuk memastikan marmer melekat sempurna. Lakukan secara hati-hati agar marmer tidak rusak.
  5. Tutup celah antar marmer dengan teknik berbasis resin.
  6. Lanjutkan dengan tahap pembersihan menggunakan spon lembut untuk menyeka kotoran yang ada di permukaan marmer dengan segera. Tahap pembersihan juga berfungsi untuk membersihkan kelebihan nat atau pengisi celah antar marmer.

Jasa Pemasangan Lantai Marmer

Pada dasarnya memasang lantai marmer itu cukup sulit. Kesalahan sedikit saja dapat menyebabkan masalah pada lantai marmer yang telah terpasang, seperti lantai yang tidak rata, marmer retak, dan lain sebagainya. Oleh karena itu penggunaan jasa pemasangan lantai marmer profesional sangat diperlukan.

 

Manfaat Menggunakan Jasa Pasang Marmer Lantai

Memakai marmer sebagai lantai bangunan akan memberikan banyak keuntungan. Selain memberi kesan mewah, lantai marmer juga kuat dan tahan lama. Melibatkan jasa profesional dalam pemasangan lantai marmer akan memberikan hasil yang lebih optimal. Berikut manfaat menggunakan jasa pasang marmer lantai:

  1. Bisa berkonsultasi mengenai pemilihan lantai yang sesuai dengan kebutuhan bangunan, serta hal-hal lain yang berkaitan dengan lantai marmer.
  2. Pemasangan lantai marmer dilakukan dengan benar dan sesuai prosedur sehingga memberi hasil yang memuaskan.
  3. Dapat meminimalisir kesalahan pemasangan sehingga kerusakan lantai pada saat penggunaan, seperti lantai retak, terangkat, pecah, dan lain sebagainya bisa dihindari.
  4. Tenaga profesional tidak hanya melayani pemasangan lantai marmer, tetapi juga juga bisa bongkar pasang lantai lama menjadi baru. Pembongkaran yang dilakukan dengan benar tidak akan merusak struktur lantai sehingga akan memudahkan pemasangan lantai baru.
  5. Meskipun memerlukan biaya yang tidak sedikit, menggunakan jasa pasang marmer lantai yang profesional bisa menjadi investasi jangka panjang karena akan menghemat biaya perbaikan akibat kerusakan lantai di kemudian hari. Pemasangan lantai marmer yang benar akan membuat lantai marmer lebih kuat dan tahan lama.

Foto Marmer

Jasa Pasang Marmer Lantai Terbaik

Saat ini, jasa pasang maupun poles marmer banyak terdapat di berbagai tempat. Meski begitu, tidak semua penyedia jasa tersebut memberikan pelayanan profesional dan hasil yang memuaskan. Untuk mendapatkan penyedia jasa pemasangan lantai marmer yang bagus, pelajari portofolio masing-masing vendor. Pastikan vendor yang akan dipilih memiliki banyak pengalaman dalam bidang pemasangan marmer. Selain itu, perhatikan ulasan atau testimoni dari pengguna jasa vendor tersebut sebelumnya.

 

Marmer Pro sebagai penyedia layanan jasa pasang dan poles marmer yang cukup berpengalaman bisa menjadi pilihan. Hal ini disebabkan karena Marmer Pro dilengkapi dengan tenaga profesional, pelayanan prima, dipercaya oleh banyak orang, serta harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau. Selain layanan pasang dan poles marmer, perusahaan ini juga memberikan pelayanan lain seperti: jasa poles keramik, jasa poles lantai teraso, jasa poles tegel, jasa poles meja kristal, jasa poles granite tile, jasa poles granit batu, jasa poles beton, jasa poles lantai acian semen, jasa pasang keramik, jasa pasang meja top table marmer. Untuk konsultasi mengenai jasa pasang  marmer lantai dan layanan lainnya, anda bisa hubungi kontak Marmer Pro.

Leave a Comment